Kelenjar Hipofisis ini terletak pada lekukan tulang selatursika di bagian tulang baji dan menghasilkan bermacam-macam hormon yang mengatur kegiatan kelenjar lainnya. Oleh karena itu kelenjar hipofisis disebut master gland. Kelenjar hipofisis dibagi menjadi tiga bagian, yaitu bagian anterior, bagian tengah, dan bagian posterior.

Pembebasan hormon Adenohipofisis dikontrol oleh hipotalamus. Sel – sel neurosekresi di hipotalamus mensekresi hormone pembebas dan hormone penghambat ke dalam jaringan kapiler yang terletak di batang pituitary. Darah yang mengandung hormone tersebut mengalir melalui pembuluh – pembuluh portal pendek kedalam jaringan kapiler kedua di dalam pituitary anterior. Sebagai respon terhadap hormone pembebas spesifik, sel – sel endokrin di pituitary anterior mensekresikan hormone tertentu ke dalam sirkulasi. 
a.       Hormon yang dihasilkan anterior hipofisis
|     No.  |        Hormon  |        Prinsip kerja  |   
|     1  |        Hormon Somatrotof  |        Pertumbuhan sel dan anabolisme   protein  |   
|     2  |        Hormon Tiroid (TSH)  |        Mengontrol sekresi hormone   oleh kelenjar tiroid  |   
|     3  |        Hormon   Adrenokortikotropik  (ACTH)  |        Mengontrol sekresi beberapa   hormone oleh korteks adrenal  |   
|     4  |        Follicle Stimulating Hormon   (FSH)  |        a.         Pada wanita : merangsang perkembangan folikel pada ovarium dan sekresi   estrogen b.        Pada testis : menstimulasi testis untuk mengstimulasi sperma  |   
|     5  |        Luteinizing hormone (LH)  |        a.         Pada Wanita : bersama dengan estrogen menstimulasi ovulasi dan   pembentukan progesterone oleh korpus luteum b.        Pada pria : menstimulasi sel – sel interstitial pada testis untuk   berkembang dan menghasilkan testoteron   |   
|     6  |        Prolaktin   |        Membantu kelahiran dan   memelihara sekresi susu oleh kelenjar susu   |   
Pratiwi, (2007 : 198)
Regulasi Hormon anterior hipofisis / Adenohipofisis

(fitonline2000@yahoo.com)
b.      Hormon yang dihasilkan posterior hipofisis
|     No.  |        Hormon  |        Prinsip kerja  |   
|     1  |        Oksitosin  |        Menstimulasi kontraksi otot   polos pada rahim wanita selama proses melahirkan  |   
|     2  |        Hormon ADH  |    Menurunkan volume urine dan   meningkatkan tekanan darah dengan cara menyempitkan pembuluh darah  |   
Pratiwi, (2007 : 198)
Regulasi hormon posterior hipofisis/neurohipofisis

(fitonline2000@yahoo.com)
c.       Hormon yang dihasilkan intermediet hipofisis
|     No.  |        Hormon  |        Prinsip kerja  |   
|     1  |        Melanocyte stimulating hormon   (MSH)  |        Mempengaruhi warna kulit   individu  |   

9 Februari 2010 pukul 07.40
mo tanya nih...
kepala saya sering sakit, seperti ditusuk2..ketika diperiksa ternyata ada pembengkakan yg sudah menahun di kepala...katanya itu kelenjar..sehingga pada saat bengkak akan terasa sangat sakit.
Apa yg dimaksud dengan kelenjar tersebut...dan berbahayakah!..mengingat saya merasakan ini sudah hampir 16 thn..
Terima kasih!
NB :
Bila berkenan tolong jawaban atas pertanyaan saya disampaikan via email : v_aje@yahoo.com
20 Juli 2010 pukul 11.31
Mau tanya dong....
Apa tanda2x dr tumor hipofisis? Krn sy hyper prolactin & keluar ASI n sdh 6 thn tidak menstruasi tp tdk hamil. Tq